Mamuju, Sulawesi Barat (ANTARA News) - BKKBN Sulawesi Barat, mengungkap fakta penting, bahwa pria-pria di Kabupaten Polewali Mandar merupakan kaum lelaki pengguna kondom terbanyak dari sejawatnya lain di lima kabupaten di daerah ini.
"Pengguna alat kontrasepsi kondom sejak Januari hingga Oktober 2011, terbanyak di Kabupaten Polewali Mandar, dengan capaian 3.060 orang, disusul Mamuju sebanyak 330 lelaki," kata Kepala BKKBN Sulawesi Barat, Abdullah Kemma, di Mamuju, Minggu.
Menurut dia, peserta KB baru yang terlayani untuk pengguna kondom ini cukup diminati masyarakat yang saat ini jumlahnya dari lima kabupaten di Sulbar telah mencapai 3.559 orang.
Setelah kedua kabupaten itu, Kabupaten Mamasa berada pada urutan ketiga dengan jumlah pengguna kondom sebanyak 98 orang, disusul kabupaten Mamuju Utara dengan jumlah 41 orang dan terakhir terdapat di Kabupaten Majene sebanyak tiga orang.
Selain itu, kata dia, manfaat lain bagi pria yang menggunakan alat kontrasepsi kondom juga akan meminimalisasi penyebaran virus HIV-AIDS.
"Saya rasa saatnya kita kampanyekan gerakan menggunakan kondom termasuk bagi pria yang telah berumah tangga. Ini sangat penting agar kita mampu mengatasi ancaman ledakan penduduk yang kian mengkhawatirkan itu,"ungkapnya. (KR-ACO)
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2011