Tokyo (ANTARA News) - Jepang yang pekan ini berduka atas meninggalkany manusia tertua duani, kembali harus kehilangan makhluk tertuanya, kali ini anjing.

Pusuke, anjing jantan, menghembuskan nafas terakhirya Senin sore lalu dalam umur 26 tahun sembilan bulan, atau setara dengan kira-kira batas usia tertua manusia 120 tahun, demikian sejumlah laporan seperti dikutip AFP.

Hewan ini tiba-tiba menolak makan dan kesulitan bernafas setelah bertahun-tahun lamanya bugas, kata pemiliknya,Yumiko Shinohara, seperti dilaporkan Kyodo News.

Binatang peliharaan ini mati sore hari dan tak lepas dari perhatian sang pemiliknya.

"Dia telah bersamaku selama 26 yahun, dan dia sudah seperti anakku," kata Shinohara (42) kepada Yomiuri Shimbun. "Saya ingin berterimakasih kepadanjya telah hidup begitu lama."

Setahun lalu, Pusuke didaulat oleh Guinness Book of Records sebagai anjing tertua di dunia.

Orang-orang Jepang sendiri terkenal sebagai manusia dengan tingkat harapan hidup tertinggi di dunia, berkata pola hidup sehat dan gaya hidup yang aktif.

September lalu, pemerintah Jepang mengumumkan bahwa 37 dari setiap 100.000 penduduk negeri ini berusia lebih dari 100 tahun. Keseluruhannya berjumlah 47.700 orang dengan 87 persen diantaranya perempuan.(*)

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011