Jakarta (ANTARA) - Terdapat beberapa berita humaniora yang mendapatkan perhatian pembaca, pada Jumat kemarin (6/5), termasuk topik mengenai arus balik ke Jakarta, salah satunya Ditlantas Polda Jawa Barat yang melaporkan sekitar 120.000 kendaraan bergerak ke arah Ibu Kota sampai dengan Jumat siang.
Selain itu terdapat pula berita mengenai tiga menteri yang membuka pemberlakuan sistem satu arah dari gerbang Tol Kalikangkung Semarang yang menuju ke Jakarta dan Presiden Joko Widodo mengajak cucu bersafari di Bali setelah sebelumnya melewatkan Idul Fitri di Yogyakarta.
Terdapat pula topik mengenai pemerintah yang meningkatkan kewaspadaan lintas sektoral mengantisipasi hepatitis akut yang tidak diketahui penyebabnya dan Kementerian Kesehatan yang memperkuat fasilitas pelayanan kesehatan menghadapi penyakit itu.
Berikut beberapa berita humaniora kemarin yang masih menarik untuk disimak pada Sabtu (7/5):
120.000 kendaraan bergerak menuju ke arah Jakarta
Ditlantas Polda Jabar melaporkan hingga Jumat siang terdapat sekitar 120.000 kendaraan telah bergerak dalam rangka arus balik menuju Jakarta dengan 70 persen di antaranya berasal dari gerbang tol Palimanan menuju Cikatama.
Tiga menteri buka "one way" di gerbang Kalikangkung Semarang
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono serta Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi secara resmi membuka pemberlakuan one way di gerbang tol Kalikangkung, Semarang menuju ke Jakarta pada Jumat.
Presiden Jokowi ajak cucu bersafari di Bali
Presiden Joko Widodo bersama cucu-cucunya melakukan safari di Kabupaten Gianyar, Bali setelah sebelumnya melewatkan Idul Fitri di Yogyakarta.
Pemerintah lakukan penyelidikan epidemiologi antisipasi hepatitis akut
Pemerintah meningkatkan kewaspadaan dan melakukan penyelidikan epidemiologi atau surveilans lintas sektoral mengantisipasi hepatitis akut yang tidak diketahui penyebabnya (acute hepatitis of unknown aetiology), seperti yang diutarakan oleh Kantor Staf Presiden.
Kemenkes perkuat fasyankes hadapi hepatitis misterius pada anak
Kemenkes juga menyatakan telah memperkuat fasilitas pelayanan kesehatan untuk menghadapi kasus hepatitis akut bergejala berat yang belum diketahui penyebabnya pada anak.
Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2022