Washington (ANTARA News) - Moody`s pada Rabu mengumumkan bahwa pihaknya belum siap untuk menurunkan peringkat kredit AS setelah sebuah penel gagal memangkas defisit, tetapi memperingatkan bahwa menghalangi pemotongan otomatis bisa memicu tindakan.
Moody`s, yang masih memberikan Amerika Serikat peringkat kredit triple-A, mengatakan kegagalan dari "supercommittee" Kongres untuk menyetujui 1,2 triliun dolar AS pengurangan defisit "tidak mengubah pandangan fiskal AS."
Itu sebagian besar berkat kehadiran pemotongan otomatis kontroversial yang dipicu oleh kegagalan komite, lapor AFP.
Tetapi lembaga itu menambahkan: "Sebuah perubahan dalam komposisi pemotongan belanja/pengeluaran tidak akan menjadi pertimbangan penilaian utama."
Namun demikian, pihaknya memperingatkan bahwa setiap penurunan pada tingkat keseluruhan dari pemotongan "bisa memiliki implikasi peringkat negatif." (A026)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011