Jakarta (ANTARA News) - Tim balap sepeda Indonesia berhasil keluar sebagai juara umum pada SEA Games XXVI.

Cabang olahraga balap sepeda pesta olahraga antarnegara Asia Tenggara yang berakhir Senin, Indonesia berhasil meraih 12 medali emas, delapan medali perak, dan delapan perunggu.

Peringkat kedua direbut Malaysia dengan tujuh medali emas, tiga perak, dan satu perunggu. Sedangkan Thailand berada pada peringkat ketiga dengan dua medali emas, delapan perak, dan lima perunggu.

Filipina menempati peringkat keempat dengan dua medali emas, empat perak, dan enam perunggu, kemudian Vietnam menempati peringkat kelima dengan satu medali emas dan dua perunggu, sedangkan Singapura hanya menenpati peringkat keenam dengan satu medali perak dan dua perunggu.

Cabang olahraga balap sepeda diikuti Indonesia, Thailand, Malaysia, Singapura, Myanmar, Vietnam, Filipina, Laos, dan Timor Leste, sedangkan yang tidak ikut adalah Brunei Darussalam dan Kamboja.

Dua negara yaitu Timor Leste dan Laos gagal meraih medali di cabang olahraga yang memperebutkan 24 medali emas tersebut.

Sementara itu Indonesia meraih medali emas dari nomor MTB yaitu "down hill" putra (Purnomo), "down hill" putri (Risa Susianty), "cross country" putra (Chandra Rafsanzani), BMX putra (Buamin) dan putri (Elga Kharisma Novanda).

Kemudian dari nomor road race meraih empat medali emas yaitu dari Tonton Susanto (individual time trial), Hari Fitrianto (road race perorangan putra), Yanthi Fuchiyanti (road race putri), serta road race beregu putra).

Tiga medali emas lagi direbut 5 kilometer scratch race putri (Uyun Muzizah), omnium putri (Uyun Muzizah), serta 20 kilometer point race (Uyun Muzizah).



Perolehan medali akhir cabang balap sepeda: (emas, perak, perunggu)



1. Indonesia 12 8 8

2. Malaysia 7 3 1

3. Thailand 2 8 5

4. Filipina 2 4 6

5. Vietnam 1 - 2

6. Singapura - 1 2



Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2011