AsiaNet 47385
SINGAPURA, 21 November (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) --
Setelah sukses besar dengan aplikasi Skyscanner pada iPhone dan Android, situs perbandingan penerbangan saat ini diluncurkan pada iPad.
Aplikasi Skyscanner pada ponsel telah menerima lebih dari empat juta unduhan (download) sejak peluncurannya awal tahun ini dan popularitas aplikasi iPad yang banyak diantisipasi ini akan meningkat.
Pembaharuan ini menampilkan fungsi baru dengan bola dunia berinteraksi sepenuhnya yang memungkinkan pengguna mencari tarif penerbangan dengan melakukan penelusuran di seluruh dunia. Dengan memutar bola dunia tersebut, pengguna dapat mencari tarif penerbangan ke negara manapun, atau memilih sebuah negara dan memperbesarnya untuk melihat tarif penerbangan ke kota-kota di negara tersebut.
Fitur baru ini berpadu dengan grafik harga yang sudah populer yang menunjukkan kepada pengguna tarif penerbangan setiap hari dalam satu bulan, atau bahkan tahun, yang memungkinkan mereka
menemukan tarif terendah.
Barry Smith, Direktur Layanan Data dan Ponsel Global berujar:
"Karena Skyscanner memungkinkan Anda mencari penerbangan termurah tanpa memasukkan tanggal, atau bahkan tujuan tertentu, ini akan selalu populer untuk perjalanan yang menginspirasi.
"Fungsi 'menjelajah' bola dunia baru ini membawa hal tersebut ke tingkat selanjutnya, iPad adalah media yang ideal untuk melakukan pencarian dan penelusuran penerbangan agar menjadi lebih interaktif, mudah dan menyenangkan.
Skyscanner untuk iPad tersedia dalam 27 bahasa dan dapat diunduh gratis dari iTunes.
Tentang Skyscanner
Skyscanner adalah situs pencarian perjalanan yang memberikan perbandingan online atas biaya penerbangan bagi jutaan penerbangan pada lebih dari 600 maskapai penerbangan, serta penyewaan mobil, hotel dan penawaran.
Sumber: Skyscanner
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2011