Jakarta (ANTARA) - Pengelola Terminal Kampung Rambutan menggandeng Perusahaan Otobus (PO) untuk mengantisipasi adanya kepadatan penumpang di terminal tersebut akibat keterlambatan kedatangan bus pada Sabtu.

"Kita sudah lakukan antisipasi-antisipasi, seperti berkomunikasi dengan PO hari ini, dengan mengecek keberadaan bus ada dimana untuk pastikan penumpang tidak khawatir akan keberangkatan mereka," kata Kepala Terminal Kampung Rambutan Yulza Romadhoni saat ditemui di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur.

"Jadi, penting untuk menginformasikan ke penumpang supaya mereka terlayani dengan baik dari Terminal Kampung Rambutan," ujarnya.

Antisipasi keterlambatan tersebut menyusul terjadinya antrean calon penumpang bus khususnya yang akan berangkat ke Sumatra dan wilayah Jawa bagian timur pada H-3 Lebaran, Jumat (29/4).

Kebijakan satu arah (one way) di wilayah Jawa Tengah turut berpengaruh terhadap lama kedatangan bus ke Terminal Kampung Rambutan.

Baca juga: Puncak mudik di Terminal Kampung Rambutan diprediksi terjadi hari ini

Sementara itu, bus-bus dari Sumatra juga mengalami keterlambatan tiba di terminal akibat keterlambatan kapal yang menyeberang di perairan Selat Sunda.

Yulza menyebutkan bahwa keterlambatan bus merupakan hal situasional.

"Kemarin banyak terjadi keterlambatan untuk bus yang masuk terminal karena kebijakan 'one way'. Kita juga berikan informasi ke penumpang agar mereka tidak bertanya-tanya soal keberangkatan mereka," kata Yulza.

Apabila keterlambatan bus di hari ini masih ada, pihaknya akan memberi informasi agar dapat memastikan kondisi dan lokasi bus.

Saat disinggung mengenai armada bus bantuan seperti yang diberlakukan pada Jumat (29/4), Yulza mengatakan, hal tersebut akan dilakukan jika bus reguler telah habis.

Baca juga: Pemudik minta pemerintah perhatikan arus kendaraan ke arah Jakarta

Menurut dia, bus reguler masih tersedia melayani calon pemudik dengan baik saat ini.

"Namun, kalau memang (armada bus) terlalu jauh, nanti kami komunikasikan kepada PO," kata Yulza.

Hingga Sabtu pukul 12.00 WIB, terdapat sejumlah pemudik yang masih menunggu bus tiba.

"Keberangkatan seharusnya pukul 09.00 WIB. Sebelumnya ada pemberitahuan bahwa ada keterlambatan dan berangkat (dari Kampung Rambutan) nanti di jam 12.00, tapi sekarang masih menunggu," ujar Elvina yang akan bertolak ke Palembang, Sumatra Selatan.

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2022