Nusa Dua, Bali (ANTARA News) - Para wartawan yang meliput KTT ASEAN Ke-19, KTT ASEAN+3 dan KTT Asia Timur di Nusa Dua nonton bareng di Media Center, Singaraja Hall, lantai tiga Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC) di Nusa Dua, Kamis malam.
Mereka menonton laga klasik Timnas Indonesia melawan Malaysia di Grup A SEA Games 2011 yang disiarkan langsung dari Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.
Sebanyak delapan unit layar televisi ukuran 42 inch di ruang media center menampilkan jalannya pertandingan tersebut.
Para jurnalis berulang kali bersorak selagi menonton pertandingan tersebut. Karena dianggap sedikit menganggu beberapa jurnalis lain, beberapa kali panitia memperingatkan wartawan-wartawan yang menonton pertandingan itu.
"Demi menjaga kondusifnya suasana di ruang ini, agar jangan menganggu yang lain," kata seorang anggota petugas media centre melalui pengeras suara.
Meski sudah diperingatkan para wartawan yang menonton bareng sambil lesehan tetap saja refleks berteriak-teriak ketika bola mendekati gawang. Sementara para wartawan asing tetap bekerja tak mempedulikan keramaian di sekitarnya.
Pertandingan babak pertama berakhir dengan skor 1-0. Sayang bukan untuk Indonesia, tapi Malaysia.
Ada sekitar 2.000 orang yang meliput KTT ASEAN dan KTT terkaitnya. Mereka berasal dari 280 media yang 70 media diantaranya dari dalam negeri.(*)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011