Palembang (ANTARA News) - Tim nasional sepak takraw putri Indonesia harus puas mendapatkan medali perak pada nomor tim, setelah Thailand mampu mengalahkan Myanmar 3-0 dalam pertandingan SEA Games ke-26 di Palembang, Sumatera Selatan, Kamis.
Manager tim nasional sepak takraw Indonesia, Usep Saparudin mengatakan, menargetkan medali emas pada nomor tim putri, tetapi karena Myanmar kalah 3-0 dari Thailand akhirnya hanya puas di posisi kedua.
Mega Citra dan kawan-kawan pun harus puas mendapatkan medali perak yang diserahkan Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin dan Ketua Umum PB PSTI, Basri S, serta Presiden ASTAF, Abdul Halim.
Sedangkan Thailand berhasil mengalahkan Myanmar 3-0 pada babak penentuan, sehingga akumulasi medali yang diperoleh tim Negeri Siam itu mendapatkan tiga medali emas, dua dari nomor beregu dan satu dari nomor tim putri.
Mega Citra, atlet sepak takraw putri mengaku, telah berjuang keras untuk mendapatkan medali emas, tetapi akhirnya harus puas hanya meraih medali perak.
"Thailand dan Myanmar memang merupakan pesaing yang sangat hebat, sehingga ketika berhasil mendapat perak, kami pun harus menerimanya," kata dia.
Menurut dia, meskipun belum mampu menyumbangkan emas di nomor tim putri, tetapi mereka akan berjuang untuk meraih emas di nomor double.
Semangat kawan-kawan untuk menjadi nomor satu sampai saat ini terus menggelora, sehingga tetap optimistis mampu menyumbangkan medali emas di nomor double, kata dia lagi.
Hingga pertandingan hari keenam cabang olahraga sepak takraw, Indonesia berhasil mendapatkan tiga medali, dua perak dan satu perunggu.
Sedangkan Thailand membabat habis emas pada nomor beregu putra dan putri serta nomor tim putri, sedangkan Laos dan Malaysia mendapatkan perunggu serta nomor tim putri, Myanmar meraih perunggu.
(ANT-037/M033)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011