Hamburg (ANTARA News) - Kim Clijsters dari Belgia bertahan sebagai petenis nomor satu dunia dalam peringkat Tur WTA yang diumumkan pada Senin.
Clijster memiliki 3.566 poin dan tetap mengungguli juara Australia Terbuka Amelie Mauresmo dari Perancis.
Hanya petenis Rusia Elena Dementieva yang tampak naik satu peringkat menjadi berada di urutan tujuh, sedangkan petenis rekan senegaranya Nadia Petrova merosot ke urutan delapan.
Berikut urutan peringkat 10 besar WTA Tour pada 20 Pebruari ( dalam kurung adalah peringkat sebelumnya):
1. (2) Kim Clijsters, Belgia, 3.566 points; 2. (2) Amelie Mauresmo, Perancis, 3.435; 3. (3) Lindsay Davenport, AS, 2.803; 4. (4) Maria Sharapova, Rusia, 2.615; 5. (5) Justine Henin-Hardenne, Belgia, 2.578; 6. (6) Mary Pierce, Perancis, 2.517; 7. (8) Elena Dementieva, Rusia, 2.043; 8. (7) Nadia Petrova, Rusia, 2.014; 9. (9) Patty Schnyder, Swiss, 1.946; 10. (10) Venus Williams, AS, 1.493, demikian DPA.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006