Jakarta (ANTARA) - Penyerang Liverpool Mohamed Salah mengatakan bahwa dia siap menandatangani kontrak baru kontraknya dan menegaskan uang bukan menjadi penyebab dirinya belum memperpanjang masa baktinya di Anfield.
Kontrak Salah berakhir pada Juni 2023 dan negosiasi kesepakatan baru telah berlangsung lama. Media Inggris melaporkan bulan ini bahwa pemain berusia 29 tahun itu hampir menyetujui kontrak baru dengan Liverpool.
"Saya tidak tahu, saya punya satu tahun lagi. Saya pikir para penggemar tahu apa yang saya inginkan, tetapi dalam kontrak, itu sama sekali bukan tentang uang," kata Salah kepada FourFourTwo yang dikutip Reuters pada Jumat.
"Klub ini sangat berarti bagi saya - saya menikmati bermain sepak bola di sini daripada di klub mana pun, saya memberi klub segalanya dan semua orang melihat itu ... Klub ini seperti keluarga."
Baca juga: Mohamed Salah gusar terus ditanyai masa depannya di Liverpool
Penyerang asal Mesir tersebut telah mencetak lebih dari 150 gol untuk Liverpool sejak bergabung dari AS Roma pada 2017.
Dia mengatakan bahwa terlepas dari negosiasi kontrak saat ini, dia akan bertahan di Anfield musim depan.
"Saya tidak khawatir, saya tidak membiarkan diri saya khawatir tentang sesuatu," tambahnya.
"Musim belum selesai, jadi mari kita selesaikan dengan cara terbaik - itu yang paling penting. Kemudian di tahun lalu, kita akan melihat apa yang akan terjadi."
Liverpool saat ini dalam persaingan sengit dengan Manchester City untuk menjuarai Liga Premier Inggris musim ini. The Reds berada di urutan kedua di klasemen dengan 76 poin, tertinggal satu angka dari The Citizens.
Klub Merseyside masih memiliki peluang untuk meraih empat gelar sekaligus musim ini setelah memenangkan Piala Liga pada Februari dan telah mencapai final Piala FA dan semifinal Liga Champions.
Baca juga: Klopp: Liverpool tampilkan permainan tingkat tinggi saat kalahkan MU
Baca juga: Cristiano Ronaldo ucapkan terima kasih atas dukungan fans Liverpool
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022