Korban sudah sekitar 15 tahun bekerja di Malaysia dan memang sudah lama tidak pulang,"Bondowoso (ANTARA News) - Jasad Abdullah (60) tenaga kerja Indonesia asal Kabupaten Bondowoso Jawa Timur yang meninggal di Malaysia, akan dimakamkan di negeri jiran tersebut atas persetujuan keluarganya.
"Keluarganya sudah merelakan jasad almarhum dimakamkan di Malaysia. Kerelaan itu sudah dinyatakan dalam surat pernyataan resmi dari keluarga," kata Kabid Pelatihan, Penempatan dan Penyaluran Kesempatan Kerja (P3KK) Disnakertrans Bondowoso Asep T Herjadi, Kamis.
Abdullah, TKI asal Desa Taal, Kecamatan Tapen, Bondowoso, itu meninggal pada 29 Agustus 2011, saat dalam perawatan di sebuah rumah sakit di Selangor, Malaysia, akibat demam berdarah.
"Korban sudah sekitar 15 tahun bekerja di Malaysia dan memang sudah lama tidak pulang," kata Asep.
Menurut Asep, info yang diterima dari Malaysia menyebutkan bahwa Abdullah merupakan tahanan di penjara Sungai Jelok, Selangor namun ia tidak mengetahui pasti sebab apa Abdullah harus masuk ke penjara.
"Informasinya dia memang tahanan dan di dalam tahanan dia menderita demam berdarah, kemudian dirawat di rumah sakit dan meninggal," katanya.
(M026)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011