Perdana menteri setuju untuk meresmikan perhimpunan terbesar wartawan Malaysia dengan memberikan sambutan HAWANA yang pertama kali diadakan pada 2018

Kuala Lumpur (ANTARA) - Perdana Menteri Malaysia Ismail Sabri Yaakob bakal meresmikan Hari Wartawan Nasional (HAWANA) 2022 yang akan berlangsung di Negara Bagian Melaka pada 29 Mei 2022.

"Perdana menteri setuju untuk meresmikan perhimpunan terbesar wartawan Malaysia dengan memberikan sambutan HAWANA yang pertama kali diadakan pada 2018," ujar Presiden Ikatan Setia Kawan Wartawan Malaysia dan Indonesia (ISWAMI) Mokhtar Hussain di Kuala Lumpur, Kamis.

Mokhtar mengemukakan hal itu usai menghadap Ismail Sabri bersama Pelaksana Tugas CEO BERNAMA Roslan Ariffin, Penasihat ISWAMI Zakaria Abdul Wahab, Pimred UtusanTV Zulkefli Hamzah dan Pimred Astro Awani Ashwad Ismail.


Baca juga: Konsulat Malaysia jalin dan perkuat silaturahmi dengan media di Kalbar

Peringatan HAWANA untuk menghargai profesi wartawan di Malaysia, yang disambut setiap 29 Mei bersamaan dengan penerbitan pertama surat kabar Utusan Melayu pada 29 Mei 1939.

ISWAMI dan Organisasi Berita Nasional Malaysia (BERNAMA) akan menjadi penggerak utama pelaksanaan program tersebut yang turut melibatkan lembaga, organisasi dan praktisi media lainnya.


Baca juga: Muhammadiyah Malaysia gelar buka bersama di Kepong

"Berkaitan HAWANA tersebut, ISWAMI Malaysia juga akan mengundang 17 pemimpin utama media dari Indonesia termasuk ISWAMI Indonesia, untuk turut hadir pada program berkenaan," katanya.

ISWAMI juga merancang untuk mengundang 20 editor muda dari pelbagai lembaga media di Indonesia pada program lawatan muhibah pada Juni 2022, dalam usaha mengukuhkan lagi kerjasama strategis media Malaysia dan Indonesia, selain mengukuhkan kembali hubungan bilateral kedua negara.

Baca juga: Ratusan pengungsi Rohingya kabur dari Depo Imigrasi Pulau Pinang

Baca juga: PM Spanyol dan PM Denmark kunjungi Kiev, dukung presiden Zelenskyy

Pewarta: Agus Setiawan
Editor: Fardah Assegaf
Copyright © ANTARA 2022