Jakarta (ANTARA News) - Dokter-dokter anak di AS menuliskan bahwa lebih dari 10 juta resep obat antibiotik yang tak perlu setiap tahun untuk penyakit-penyakit seperti flu dan asma, berpotensi membuat anak kebal dari obat, ugkap hasil sebuah studi seperti dikutip Reuters.

Para peneliti meneliti sampel dari sekitar 65.000 pasien di bawah 18 tahun dari 2006 sampai 2008, yang temuannya kemudian disiarakn di jurnal Pediatrics.

Secara keseluruhan, para dokter memberikan resep berisi satu antibiotik untuk setiap lima kunjungan, dan kebanyakan diperuntukkan bagi anak-anak dengan keluhan pernafasan seperti infeksi sinus dan pnemonia.

Beberapa dari infeksi itu disebabkan oleh bakteri dari antibiotik. Tapi hampir seperempat dari resep antibiotik untuk anak-anak yang mengalami keluhan pernafasan, seharusnya tidak diberikan. Terutama penyakit bronkitis, flu, asma dan alergi.

Itu sama dengan lebih dari 10 juta resep antibiotik setiap tahun yang telah diberikan namun malah membahayakan pasien, kata pemimpin penelitian Adam Hersh dari Universitas Utah di Salt Lake City, AS.

"Satu alasan penggunaan berlebihan ini terjadi karena diagnosis sering tidak jelas, dan ini umum terjadi pada infeksi telinga. Keputusan untuk membuat resep sebuah antibiotik padahal sebenarnya tidak perlu, adalah demi keamanan semata," katanya.

Setengah dari resep antibiotik yang diberikan adalah obat-obatan "dosis tinggi" untuk melawan rangkaian besar bakteri, namun itu malah membunuh lebih banyak bakteri baik di dalam tubuh dan membuat anak menghadapi infeksi lebih serius akibat bakteri buruk menjadi kebal terhadap antibiotik.

"Antibiotik memang mujarab. Ada saatnya anda sungguh membutuhkannya, pertanyaannnya menjadi lain manakala kapan kita mesti menelannya," Kata Betsy Foxman, epidemolog dari Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Michigan, yang tidak terlibat dalam penelitian.

Lebih lanjut, memberikan antibiotik kepada anak justru ketika mereka tak membutuhkannya akan meningkatkan risiko infeksi kekebalan terhadap antibiotik baik pada diri anak itu maupun masyarakat, ujarnya.

"Kami pandang antibiotik secara keseluruhan memang sangat bermanfaat, tapi ada antibiotik yang tak terlalu spesifik, lalu menyerang apapun yang ada ditubuh anda. Dengan membuat hilang mikroba baik yang seharusnya ada dalam tubuh kita, maka kita menyebabkan tubuh kita sendiri menghadapi masalah kesehatan yang tidak kita ketahui."

Lalu bagaimana menghindari kelebihan resep? Hersh mengatakan, tunggulah beberapa hari lagi dan periksa terus kesehatan si anak.

"Jika diagnosis masih belum jelas, tanyakan apakah akan aman menunggu sehari atau dua hari dengan pantauan terus menerus ketimbang memulainya dengan menggunakan antibiotik," pungkasnya seperti dikutip Reuters. (*)

Yud

Penerjemah: Yudha Pratama Jaya
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011