Jakarta (ANTARA News) - Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) kembali menggelar pameran hasil penelitian unggulannya dalam LIPI Expo 2011 pada 7-9 November, bertempat di Hotel Bidakara, Jakarta.

Pameran LIPI Expo 2011 dilaksanakan sebagai salah satu bentuk eksistensi LIPI yang merupakan lembaga riset tertua di Indonesia.

Selain itu, pameran ini juga merupakan bentuk tanggung jawab LIPI kepada para pemangku kepentingan.

"Kemitraan antara LIPI dengan para pemangku kepentingan perlu lebih disinergikan lagi," kata Kepala LIPI Lukman Hakim

Pada tahun ini LIPI Expo memamerkan hasil penelitian unggulan yang dibagi dalam 12 kelompok.

Kelompok hasil penelitian itu antara lain ketahanan pangan, teknologi pangan dan kesehatan, teknologi hijau, teknologi informasi dan komunikasi, energi dan transportasi, teknologi material, serta galeri LIPI.

Kepala Biro Kerjasama dan Pemasyarakatan Iptek (BKPI) LIPI, Boegi Soedjatmiko Eko Tjahjono menerangkan, selain pameran hasil penelitian unggulan, LIPI juga mengadakan pertemuan bisnis, peluncuran produk, lokakarya, serta opini publik untuk LIPI.

"Materi yang akan ditampilkan juga beragam, seperti produk, maket, poster sumber daya LIPI, serta pelayanan publik," Boegi menambahkan.

LIPI Expo 2011 yang bertema "Bakti LIPI untuk NKRI" diresmikan oleh Wakil Presiden Boediono di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Senin pagi.
(SDP02/Z003)

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2011