Kapal Tunas Wisesa 03 yang membawa api obor tersebut diperkirakan akan merapat di Pelabuhan Boom Baru Palembang pada pukul 08.00 WIB dan akan disambut langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan beserta perangkat daerah dan juga atlet-atlet setempat.
"Nanti pukul 08.00 pagi api obor akan diterima langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan beserta jajarannya," ujar Direktur Jenderal Indonesia SEA Games Organizing Committee (INASOC) di atas kapal ferry Ro-Ro tersebut.
"Rencananya api obor juga akan diarak mengelilingi Sumatera Selatan," katanya lagi.
Sungai Musi terletak di Provinsi Sumatera Selatan dengan panjang 750 kilometer dan merupakan sungai yang terpanjang di Pulau Sumatera.
Api obor SEA Games sendiri sebelumnya berada di Jakarta dan dibawa menuju Pelabuhan Boom Baru Palembang yang memakan waktu sekitar 30 jam perjalanan dengan kapal laut.
Jakarta dan Palembang akan menjadi tuan rumah olahraga SEA Games XXVI 2011. Pesta olahraga antar negara di Asia Tenggara ini akan berlangsung pada 11-22 November 2011 nanti. (ANT)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011