Jakarta (ANTARA News) - Meskipun pemilihan umum baru akan digelar pada tahun 2014, namun berbagai upaya dilakukan partai-partai besar untuk berkoalisi dengan partai-partai yang tidak lolos parliamentary threshold (PT) atau ambang batas pada pemilu 2009.

Salah satunya dilakukan oleh Partai Demokrat. Partai pemenang pemilu 2009 ini akan mengandeng Partai Karya Perjuangan (Pakar Pangan) yang dipimpin oleh Ketua Umum M Yasin dan Sekjen Jackson Kumaat, untuk menjadi sayap partai di bidang buruh, pertanian dan nelayan.

Ketua umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum mengatakan, sudah ada pembicaraan intensif tentang koalisi yang akan dibangun oleh Demokrat dan Pakar Pangan.

Menurut dia, akan ada pola kerjasama kedua belah pihak yang saling menguntungkan, demi kemajuan bangsa dan demokrasi di Indonesia.

"Sudah ada komunikasi intensif antara kedua belah pihak dan diharapkan ada kerjasama yang tepat dan baik bagi Partai Demokrat dan Pakar Pangan," kata Anas Urbaningrum disela-sela pembagian hewan kurban di Jagakarsa, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu.

Meskipun tidak dijelaskan secara rinci tentang koalisi yang akan dibangun keduanya, namun saat ini Partai Demokrat memberi perhatian serius terhadap sektor pertanian dan nelayan. Anas berjanji, akan meningkatkan kesejahteraan para petani dan nelayan, yang selama ini masih berada digaris kemiskinan.

"Salah satu yang perlu mendapatkan perhatian serius dari partai Democrat adalah sektor pertanian dan nelayan, yang harus ditingkatkan kesejahteraannya," kata Anas.

Namun demikian, Anas menegaskan, pada waktunya nanti akan diumumkan, tentang kerjasama yang akan dijalin kedua belah pihak, termasuk sektor yang akan digarap.(*)

Pewarta: Ruslan Burhani
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011