Surabaya (ANTARA News) - Maskapai penerbangan Sriwijaya Air akan menyediakan kursi penumpang kelas bisnis pada tahun 2012 karena ingin memberikan pelayanan penuh "full serviced" kepada masyarakat penerbangan nasional.

"Kami coba menyasar kelas penumpang tersebut seiring besarnya permintaan pasar di Tanah Air. Kalau sekarang kami masih menawarkan kursi ekonomi untuk semua penerbangan," kata "District Manager" Sriwijaya Air Surabaya, Hendrik Ardiansyah, ditemui di kantornya, di Surabaya.

Menurut dia, kursi bisnis yang akan disediakannya tahun depan diujic obakan pada sejumlah rute penerbangan. Salah satunya Surabaya - Jakarta.

"Saat ini yang sudah kami siapkan ada satu unit pesawat Boeing 737-300 untuk dioperasionalkan pada tahun 2012. Dari total kursi di armada tersebut, 12 kursi di antaranya merupakan kursi penumpang bisnis," ujarnya.

Upaya tersebut, ungkap dia, sekaligus memenuhi permintaan pasar penerbangan seiring besarnya potensi masyarakat menggunakan pesawat terbang.

"Kondisi tersebut tampak dari pencapaian keterisian kursi penumpang load factor-nya di mana per bulan September 2011 terealisasi 97 persen meskipun per Oktober lalu di posisi 95 persen," katanya.

Ia meyakini, sampai akhir tahun ini pencapaian load factor melebihi 90 persen menyusul jangkauan penerbangannya khusus yang berangkat dari Surabaya sudah mencakup 18 rute penerbangan di Tanah Air per hari.
(ANT)

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2011