Solo (ANTARA News) - Tim Persipura Jayapura berhasil menundukan Persisam Samarinda skor 3-2, pada pertandingan turnamen SCTV Cup memeriahkan Ulang Tahun ke-88 Persis Solo, di Stadion Manahan Solo, Jumat malam.

Tiga gol Persipura dicetak oleh Alberto Gonsalves menit 32 dan 70, Boaz Solosa menit 47, sedang dua gol balasan Persisam melalui Jerry Boima Karpeh menit 54 dan Johan Yoga menit terakhir babak kedua.

Pertandingan antara Persipura melawan Persisam di Stadion Manahan Solo disaksikan sekitar ratusan penonton tersebut berjalan menarik dan saling menyerang.

Persisam dimotori M Roby dapat menguasai lapangan pada 20 menit awal babak pertama. sejumlah peluang yang tercipta sering dapat digagalkan barisan pemain belakang Persipura, Ricardo Salam Pessy dan kawan kawan.

Persisam mendapat peluang dimenit 22 melalui Jerry Boima Karpeh yang memanfaatkan bola umpan silang, tetapi sundulan kepalanya mampu diblok kiper Persipura Yoo Jae Hoon yang bermain cemerlang.

Peluang kedua Persisam terjadi menit 34 melalui tendangan keras christian Gonzales yang mampu diblok kiper Yoo Jae Hoon, dan hanya menghasilkan tendangan sepak pojok untuk Persisam.

Sebaliknya, Persipura yang mengandalkan serangan balik melalui Boaz Solosa, Alberto Gonsalves, dan Yustinus Paew sering membahayakan gawang Persisam yang dipercayakan Usman Pribadi.

Peluang emas Persipura melalui Boaz Solosa yang tinggal berhadapan dengan kiper Usman Pribadi. Tetapi, bola sundulan kepala Boaz berhasil dihalau Usman sehingga belum berubah kedudukan tetap 0-0.

Persipura yang mendapat peluang dan menghasilkan gol pada menit 32 melalui sundulan kepala Alberto Gonsalves.

Gol Persipura berawal dari seragan balik melalui Yustinus Paew yang memberi umpan lambung ke depan gawang dan dilanjutkan sundulan kepala oleh Alberto, bola masuk gawang dan merubah kedudukan menjadi 1-0.

Kedudukan tersebut tetap bertahan hingga hingga wasit hadi Suroso asal Semarang meniut peluit panjang tanda babak pertama berakhir.

Memasuki baba kedua Persipura langsung menemukan permainannya dengan melakukan permainan cepat. Gol tambaha Persipura terjadi menit 47 melalui tembakan keras Boaz Solosa sehingga kedudukan 2-0.

Persisam yang kettinggal dua gol mengambil inisiatif serangan ke gawang lawan. Gol balasan Persisam baru tercipta menit 54 melalui Jerry Boima Karpeh melalui sundulan kepala dari umpan bola mati dari sudut kiri gawang Persipura.

Gol dari striker Persisam Jerry Boima Karpeh merubah kedudukan menjadi 2-1. Namun, Persipura kembali membalas pada menit 70 melalui Alberto Gonsalves sehingga kedudukan menjadi 3-1.

Persisam yang ketinggal dua gol tersebut memasukan pemain pengganti Johan Yoga yang menggantikan Arifki akibat cedera. Pemain pengganti ini mampu menghasilkan gol untuk Persisam pada menit terakhir menjelang bubaran memanfaatkan terjadi kemelut di depan gawang Persipura. Sehingga, kedudukan menjadi 3-2 untuk Persipura.

Kedudukan 3-2 untuk Persipura tersebut tetap bertahan hingga wasit Hadi suroso meniup peluit tanda pertandingan berakhir. wasir menghadiahkan dua kartu kuning untuk Luc Owana Zoa (Persisam) dan Ian Luis kabes (Persipura).

Pelatih Persisam Samarinda Daniel Roekito menjelaskan, timnya sering melakukan kesalahan terutama barisan belakang dann kipernya. Tetapi, pertandingan ini sangat baik dan keduanya saling menyerang meski timnya kalah.

Persipura tim lebih pengalaman bermain ke luar negeri dibanding timnya," katanya.

Pelatih Persipura Jayapura Jecksen F Tiago mengatakan, timnya banyak melakukan kesalahan terutama di babak pertama. Mereka tidak dapat memanfaatkan lebar lapangan.

"Kedua tim saling menyerang dan menampilkan permainan yang bagus. kami dibabak kedua melakukan permainan cepat sehingga menghasilkan dua gol untuk timnya,"katanya. 
(U.B018/K005)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011