Ahmedabad, India (ANTARA) - Kebakaran dahsyat yang dipicu ledakan di sebuah pabrik bahan kimia di negara bagian Gujarat, India, menewaskan sedikitnya enam orang sebelum api berhasil dipadamkan, menurut otoritas pada Senin.
Ledakan terjadi pada Minggu malam di sebuah pusat manufaktur kimia dan petrokimia di kawasan industri Dahej, tapi penyebabnya belum diketahui.
"Pabrik itu benar-benar hancur," kata polisi setempat, Rajendrasinh Gohil. "Enam orang tewas terbakar."
Dinas pemadam kebakaran mengatakan kobaran api di pabrik Om Organic, sekitar 230 km selatan Kota Ahmedabad, Gujarat, itu berhasil dipadamkan.
Perusahaan itu belum bisa dihubungi untuk dimintai komentarnya.
Sumber: Reuters
Baca juga: Polisi India buru komplotan terduga pencuri jembatan besi
Baca juga: Enam sekolah di India dapat ancaman bom
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Anton Santoso
Copyright © ANTARA 2022