Jakarta (ANTARA News) - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Letnan Jenderal Marciano Noorman bertekad meningkatkan kerjasama antarinstansi untuk memajukan fungsi-fungsi intelijen.
"Selaku Kepala BIN yang baru, saya akan berupaya semaksimal mungkin untuk bersinergi dengan semua pihak, apakah itu BNPT, kepolisian, kemudian TNI, dan semuanya. Saya harus mampu membawa BIN itu lebih mempererat kerjasama," katanya setelah dilantik sebagai Kepala BIN di Istana Negara, Jakarta.
Menurut dia, kerja sama akan membuat BIN menjadi lebih kuat, sehingga badan itu bisa berkontribusi dalam menciptakan keamanan negara.
Marciano menegaskan, BIN akan bekerja secara menyeluruh. BIN tidak hanya akan berusaha menumpas terorisme.
"Kita harus mempelajari dari semua bidang, apakah itu permasalahan ekonomi, apakah itu permasalahan teror, apakah masalah separatis dan lain sebagainya, itu kita cari," katanya.
Sementara itu, Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan, Djoko Suyanto mengatakan, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Letnan Jenderal TNI Marciano Noorman yang baru saja dilantik harus memperbaiki intelijen dengan mengoordinasikan fungsi-fungsi intelijen yang ada.
"Yang menjadi tugas Kepala BIN yang baru, mengoordisikan fungsi intelijen dengan baik," katanya setelah menghadiri acara pelantikan menteri baru di Istana Negara.
(F008*D013)
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2011