Jakarta (ANTARA) - Operator hotel Accor menjalin kerjasama distribusi baru dengan Traveloka demi mempermudah konsumen mengakses hotel di berbagai negara. Kemitraan ini membuka akses bagi para konsumen dalam memilih beragam properti Accor di 13 negara di platform Traveloka.
Chief Operating Officer Traveloka, Alfan Hendro, menuturkan sebelum kemitraan ini properti Accor sudah bisa dicari di platform tersebut, tapi kerjasama ini akan membuat konsumen punya lebih banyak pilihan.
"Dengan kerjasama ini kami berharap Accor dan Traveloka bisa mengembangkan bisnis lebih jauh, memberikan lebih banyak akses ke lebih banyak properti, jenis kamar, jenis tarif yang ada. Ini juga membuka peluang mengadakan promosi khusus untuk Traveloka dan Accor," kata Alfan dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (4/3) petang.
Baca juga: Transformasi Traveloka dalam satu dekade
Alfan mengatakan, langkah ini diharapkan bisa berkontribusi untuk membantu mempercepat pulihnya industri pariwisata yang terdampak pandemi COVID-19.
CEO Accor Southeast Asia, Japan & South Korea, Garth Simmons, mengatakan pihaknya senang atas peluang kerjasama yang diharapkan bisa terus berlanjut ke depannya.
Kemitraan ini didukung dengan pemasaran khusus lewat In-app Exposure, Traveloka LIVE, dan kolaborasi media sosial yang akan membantu mendorong pemulihan perjalanan di seluruh Asia Tenggara. Melalui platform distribusi ini, wisatawan akan dapat memesan berbagai pilihan hotel Accor dengan akses ketersediaan secara real-time, penawaran kompetitif, tarif khusus seluler, serta kemudahan pembayaran untuk setiap transaksi yang diselesaikan di aplikasi.
Kerjasama operator hotel dengan hampir 380 hotel ini membuat Traveloka jadi distributor dan mitra utama untuk mendukung langkah mereka berkembang di seluruh Indonesia dan mendorong wisatawan keluar ke pasar lain di Asia Tenggara dan sekitarnya," kata Chief Commercial Officer, Accor Southeast Asia, Japan & South Korea, Kerry Healy.
"Kerja sama ini akan memungkinkan kami untuk meningkatkan nilai penawaran bagi para tamu kami di seluruh wilayah, yang memungkinkan mereka memilih pemesanan yang variatif dan fleksibel. Kami percaya Traveloka adalah mitra ideal kami untuk memperkuat visibilitas kami di pasar Indonesia berkat keahlian kami yang saling melengkapi dalam gaya hidup dan perjalanan," kata Healy.
Baca juga: Friday Flash Sale Traveloka: Tawarkan Paket Liburan Hemat ke Bandung
Baca juga: Traveloka tanam 40.000 bibit bakau di Buleleng
Baca juga: Traveloka akan buka booth di Bandara Internasional Lombok
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022