Angkatan Udara AS mengatakan alasan pembatalan itu sama seperti ketika pihaknya mengumumkan penundaan uji coba pada 2 Maret lalu, yaitu untuk menghindari salah tafsir atau miskomunikasi dengan Rusia selama operasi militer Moskow di Ukraina.Washington (ANTARA) - Amerika Serikat (AS) membatalkan rencana peluncuran uji coba rudal balistik antarbenua (intercontinental ballistic missile/ICBM) Minuteman III dalam upaya untuk menurunkan ketegangan nuklir dengan Rusia di tengah konflik militer yang sedang berlangsung di Ukraina, demikian dikatakan Angkatan Udara AS kepada Xinhua pada Jumat (1/4).
Divisi pers Angkatan Udara AS mengonfirmasi pembatalan tersebut dalam percakapan telepon dengan Xinhua, mengatakan bahwa alasan keputusan itu sama seperti ketika Angkatan Udara AS mengumumkan penundaan tes pada 2 Maret lalu, yakni untuk menghindari salah tafsir atau miskomunikasi dengan Rusia selama operasi militer Moskow di Ukraina.
"Departemen Angkatan Udara baru-baru ini membatalkan uji peluncuran yang direncanakan secara rutin untuk rudal LGM-30G Minuteman III yang dijadwalkan pada Maret 2022. Peluncuran itu sebelumnya ditunda karena pertimbangan kehati-hatian untuk menghindari salah tafsir atau miskomunikasi selama invasi Rusia di Ukraina yang sedang berlangsung dan dibatalkan karena alasan yang sama," ujar Ann Stefanek, juru bicara Angkatan Udara AS, dalam sebuah pernyataan yang dikirim ke Xinhua melalui email.
"Rencana uji peluncuran kami berikutnya akan diadakan di kemudian hari pada tahun ini. Pihak departemen yakin dengan kesiapan kekuatan strategis AS," tambah Stefanek.
Presiden Rusia Vladimir Putin pada Februari memerintahkan pasukan nuklir negaranya untuk waspada tingkat tinggi, mendorong Washington untuk menyerukan deeskalasi dalam apa yang berpotensi menjadi krisis nuklir.
Pewarta: Xinhua
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2022