Jimbaran, Bali (ANTARA News) - Jorge Lorenzo, juara dunia MotoGP 2010 mengatakan, dirinya membutuhkan banyak sekali keajaiban untuk memenangi gelar utama di ajang balap motor dunia itu pada musim 2011.
"Saya membutuhkan banyak keajabian untuk mengejar peraihan angka dalam musim ini dari pesaing terberat Casey Stoner," kata pebalap asal Stoner itu di Jimbaran, Bali, Sabtu.
Lorenzo mengaku, cukup kesulitan untuk mengejar ketertinggalan angka yang terpaut cukup jauh.
Menurut dia, hal itu membuat cukup sulit untuk meraih kembali gelar juara dunia MotoGP untuk musim seri balapan tahun ini.
"Namun semua bisa terjadi dalam pertandingan olahraga, bisa saja saya memperoleh keajaiban sehingga meraih gelar tersebut," ujarnya.
Dia menambahkan, apabila dirinya berhasil kembali memuncaki perolehan nilai sampai seri terakhir diselenggarakan, maka pada musim depan perlu dipikirkan strategi yang tepat guna meredam laju para pesaingnya.
"Mungkin musim depan pesaing terberat bagi saya masih Casey Stoner, dan kami harus memikirkan strategi yang terbaik ke depannya," katanya.
Sementara Jorge Lorenzo berharap bisa melihat para pebalap berbakat dari Indonesia bisa tampil di ajang bergengsi MotoGP.
Namun untuk menjadi seorang pebalap sepeda motor yang profesional butuh kerja keras dan kedisiplinan diri guna menjaga selalu stamina sebelum bertanding.
"Hal yang biasanya saya lakukan untuk menjaga stamina adalah minimal tiga kali dalam seminggu melakukan latihan beban. Kemudian menjaga asupan makanan dengan baik," ujarnya.
Sebelumnya, pebalap kelas dunia tersebut kembali para penggemar di Pulau Dewata untuk yang ketiga kalinya. Kehadiran Jorge yang telah ditunggu oleh ratusan pecinta balapan sepeda motor itu disambut histeria.
Sesaat sebelum kehadiran sang juara dunia MotoGP di lokasi acara jumpa penggemar, Balawan, salah seorang musisi handal di Pulau Dewata tampil memberikan suguhan yang apik dan aktraktif.
(T.KR-IGT/A020)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011