Surabaya (ANTARA News) - Gubernur Jawa Timur Soekarwo menitip pesan kepada Runner-up I Putri Indonesia asal Jawa Timur, Liza Elly Purnama, untuk tidak lupa mempromosikan Gunung Bromo di mata dunia.

"Jangan sampai lupa dengan Gunung Bromo. Liza harus lebih mempromosikan nama Bromo di mata masyarakat seluruh dunia," ujar Soekarwo kepada wartawan berkaitan dengan terpilihnya Liza Elly Purnama sebagai runner up Putri Indonesia, Sabtu.

Ia juga berpesan kepada Liza, bahwa Gunung Bromo merupakan ketiga yang paling indah di dunia di bawah Gunung Elbrus di Rusia dan Gunung Olympus di Yunani.

"Kendati harus mewakili Indonesia di mata dunia, tapi jangan lupakan Jatim. Jual nama Gunung Bromo untuk menarik wisatawan," tukas pejabat yang akrab disapa Pakde Karwo tersebut.

Pihaknya juga mengucapkan selamat dan mengapresiasi hasil yang diraih Liza Elly Purnama dalam putaran final ajang Putri Indonesia 2011.

Menurut Pakde Karwo, hasil yang diraih Liza sudah merupakan capaian yang patut disyukuri dan sudah bisa membuat nama Jatim bersaing dengan provinsi lainnya.

Dalam ajang final Putri Indonesia 2011 yang digelar di Plenary Hall, Jakarta Convention Centre, Jakarta, Jumat (7/10), Liza hanya mampu menembus dua besar. Ia harus mengakui Putri Indonesia asal Jawa Tengah, Maria Selena yang berhasil menjadi Putri Indonesia 2011.

Dari hasil tersebut, Liza Elly Purnama berhak menyandang gelar Putri Lingkungan dan mewakili Indonesia di ajang Miss International 2012.

Sedangkan Maria Selena yang menggantikan Nadine Alexandra Dewi Ames otomatis dipercaya mewakili Indonesia di ajang Miss Universe 2012.

Sedangkan Runner-up II sekaligus anugerah Putri Pariwisata disandang oleh Andri Tentri Gusti Hanum Natasha dari Sulawesi Selatan, yang akan mewakili Indonesia di ajang Miss Asia Pacific 2012.

Tidak hanya itu, ia juga terpilih sebagai Putri Indonesia Favorit berdasarkan jajak pendapat SMS serta gelar Putri Berbakat.

(ANT-165/I007)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011