Seoul (ANTARA News) - Pasar saham Korea Selatan dibuka 0,72 persen lebih tinggi pada Rabu, setelah kinerja Wall Street menguat semalam.

Indikator utama bursa KOSPI naik 12,33 poin menjadi 1.718,52.

Saham AS bangkit kembali setelah sesi maju-mundur dramatis pada Selasa, menyusul laporan bahwa para menteri Uni Eropa sedang mempelajari rencana yang mungkin untuk membantu bank lemah.

Indeks Dow Jones Industrial Average berakhir 1,44 persen lebih tinggi, lapor AFP. (A026/A011)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011