Kalau tahun lalu kita cuma menyediakan koleksi untuk pria di momen lebaran

Jakarta (ANTARA) - Mulai tahun ini, jenama fesyen Kami. siap meluncurkan koleksi Kami. Men agar para pria bisa mendapatkan busana muslim Kami. sepanjang tahun, bukan hanya di Hari Raya seperti tahun-tahun sebelumnya.

"Kalau tahun lalu kita cuma menyediakan koleksi untuk pria di momen lebaran, tapi mulai tahun ini kita mulai bangun Kami. Men, satu line khusus untuk pria, supaya pria-pria di luar sana punya koleksi Kami. sepanjang tahun," kata CEO Kami. Istafiana Candarini atau yang akrab disapa Irin saat konferensi pers di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat.

Creative Director Kami. Nadya Karina menambahkan, koleksi Kami. Men tersebut menjadi perhatian mereka setelah banyaknya permintaan untuk membuat koleksi fesyen khusus bagi kaum pria. Menurutnya, banyak kaum pria yang mencari produk Kami. baik untuk dipakai ke kantor maupun untuk shalat Jumat.

Baca juga: "Sustainable fashion" warnai potensi industri fesyen muslim Indonesia

"Ternyata banyak yang cari untuk ke kantor, terutama untuk Hari Jumat. Banyak yang bolak balik ke toko 'kok enggak ada sih yang buat cowoknya'," katanya.

Nadya mengatakan, Kami. juga akan segera meluncurkan website khusus untuk koleksi Kami. Men pada April mendatang.

Dalam membuat koleksi Kami. Men, Irin mengungkapkan ada tantangan tersendiri karena menurutnya, membuat pakaian pria lebih sulit daripada pakaian wanita.

"Karena enggak semua laki-laki mau pakai model yang aneh-aneh. Tapi kita akan berusaha memenuhi kebutuhan laki-laki pada umumnya. Jadi bukan yang terlalu fashionable tapi lebih ke pakaian yang bisa dipakai sehari-hari, bukan untuk Jumatan saja," ujar Irin.

Baca juga: Sustainable Muslim Fashion ISEF 2021 dorong kebangkitan fesyen lokal

Menyambut Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2022, Kami. meluncurkan Raya Collection yang mengusung kisah persahabatan ketiga founder yakni Istafiana Candarini, Afina Candarini, dan Nadya Karina, bertajuk Friendship Trilogy.

Friendship Trilogy dibagi menjadi tiga rangkaian. Pertama, Chapter 1: The Story of Us yang akan menceritakan kisah persahabatan mereka yang memiliki karakter berbeda namun saling melengkapi.

Selanjutnya, Chapter 2: A Lifetime Adventure, berkolaborasi dengan Titi Kamal dalam meluncurkan koleksi Adanna yang membuktikan bahwa persahabatan bisa dimaknai sebagai perjalanan bersama pasangan. Kemudian, Chapter 3: A Place Called Home, berkolaborasi dengan Mega Iskanti yang melambangkan bahwa persahabatan juga dapat dibuktikan melalui kehangatan keluarga.

Kami. juga akan menggelar virtual fashion show yang akan tayang perdana pada Jumat pukul 19.00 WIB di kanal YouTube Kami. Dalam virtual fashion show tersebut, akan ada dua koleksi yang dipamerkan yakni Adanna dengan 17 stock keeping unit (SKU) dan Caelia dengan 13 SKU.

Baca juga: Kecintaan Kursein Karzai akan lingkungan di koleksi "Sauve Ma Nature"

Baca juga: Interpretasi busana muslim syari'i Wiwiek Hatta

Baca juga: Tren busana muslimah 2022 dari Wiwiek Hatta

Pewarta: Suci Nurhaliza
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022