Jakarta (ANTARA News) - Ribuan kendaraan dari berbagai jenis Minggu mengalami kemacetan di jalan bebas hambatan (tol) Jagorawi dari arah Jakarta menuju Sentul, mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 13.50 WIB. Membludaknya kendaraan di jalan tol Jagorawi ini karena lomba mobil A1 Grand Prix yang diikuti 23 negara, tengah berlangsung di sirkuit Sentul, Jawa Barat, Minggu. Antrian panjang kendaraan itu yang terjadi mulai di pintu tol Citeureup hingga pintu tol menuju Sirkuit Sentul, tak terelakkan sehingga juga berimbas bagi kendaraan yang ingin menuju Bogor karena seluruh kendaraan menutup badan jalan. Dengan kemacetan panjang itu, banyak penumpang kendaraan yang harus berjalan kaki menuju Sirkuit Sentul sejauh lima kilometer untuk menyaksikan lomba balap mobil bergengsi dunia ini. Bahkan rombongan penonton yang diangkut dengan 50 bus dari lima penjuru kota Jakarta itu juga harus berjalan untuk menyaksikan satu-satunya pembalap Indonesia, Ananda Mikola, yang akan bertarung melawan pembalap dari negara lain. "Kejadian membludaknya penonton pada tahun 1997 itu baru terulang lagi saat ini," kata para wartawan otomotif Indonesia yang juga terjebak kemacetan tersebut. Bahkan di antara rombongan wartawan yang berjalan kaki itu juga ada turis asing yang mengaku datang dari Australia dan Malaysia untuk menyaksikan A1 Grand Prix ini. "Di Malaysia saya selalu menonton Formula satu, kemacetannya tidak seperti di Indonesia ini dan lokasinya juga di luar kota," kata pemuda bernama Ahmad Aidil yang mengaku dari Malaysia ini. Menurut dia, animo masyarakat Indonesia untuk menyaksikan olahraga otomotif cukup tinggi. "A1 Grand Prix di Indonesia ini sukses besar dan mudah-mudahan menjadi pemicu kemajuan olahraga otomotif," tambahnya.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2006