Penanaman pohon itu merupakan wujud komitmen IPU terhadap penanggulangan dampak perubahan iklim, mengingat tema Sidang Ke-144 IPU pada 20--24 Maret 2022 adalah aksi nyata parlemen untuk perubahan iklim (Getting to Zero: Mobilizing Parliament to Act on Climate Change).
Presiden IPU usai acara penanaman menerangkan bahwa pohon kelengkeng yang ditanam bersama Ketua DPR RI dan Sekretaris Jenderal IPU Martin Chungong merupakan perwujudan dari nilai-nilai yang diyakini seluruh delegasi IPU.
“Kami menanam pohon ini mencerminkan nilai-nilai yang menjadi dasar terselenggaranya sidang ini,” kata Duarte Pachecho saat jumpa pers usai acara penanaman pohon.
Baca juga: Ketua DPR pastikan 115 negara hadiri IPU Ke-144 di Bali
Penanaman pohon di halaman BICC tetap dilaksanakan meskipun hujan turun saat kegiatan berlangsung.
Ia menyampaikan selama penyelenggaraan Sidang Ke-144 IPU, maka setiap delegasi akan menanam satu pohon di Bali.
“Setiap orang akan tahu kami pernah menginjakkan kaki di Bali, dan itu akan menjadi pengingat ketika kami kembali berkunjung ke pulau ini,” ujar Presiden IPU.
Sidang Ke-144 IPU dihadiri delegasi dari 115 negara anggota. Total delegasi yang hadir mencapai 1.000 orang.
Baca juga: Ketua DPR RI pastikan kesiapan pelaksanaan IPU di Nusa Dua-Bali
“Ketua parlemen (yang hadir) ada 33 orang,” kata Puan Maharani saat jumpa pers.
Dengan demikian, katanya, ada sebanyak 1.000 pohon yang akan ditanam para delegasi IPU di Bali.
Indonesia untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah Sidang Inter-Parliamentary Union (IPU). IPU merupakan forum demokrasi terbesar kedua di dunia.
Baca juga: BKSAP: Pelaksanaan IPU dapat angkat martabat Indonesia
Sidang Ke-144 IPU yang berlangsung pada 20--24 Maret 2022 akan terpusat di BICC, Nusa Dua, Bali.
Di samping membahas masalah iklim, para delegasi akan bertemu dan membahas isu-isu lain, di antaranya kesetaraan gender, peran anak muda dalam politik, konflik Rusia dan Ukraina, serta pemerataan vaksin COVID-19.
Terkait isu kesetaraan gender, Presiden IPU menyanjung Puan di hadapan media. Pacheco menyebut Puan merupakan representasi kesetaraan gender yang diupayakan IPU dalam politik.
Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2022