New York (ANTARA News) - Saham Amerika Serikat mengalami aksi jual brutal pada Kamis waktu setempat (Jumat pagi WIB) dipicu oleh peringatan keras Federal Reserve tentang kesehatan ekonomi AS.
Dow Jones Industrial Average jatuh 390,03 poin (3,51 persen) menjadi 10.734,81 pada penutupan.
Indeks S&P 500 yang lebih luas merosot 37,09 poin (3,18 persen) menjadi 1.129,67, sedangkan indeks komposit teknologi Nasdaq merosot 82,52 poin (3,25 persen) menjadi 2.455,67.
Kejatuhan merupakan bagian dari aksi jual global, lapor AFP.
Sebelumnya, saham di Eropa dan Asia tenggelam setelah Fed memperingatkan "risiko penurunan yang signifikan terhadap prospek ekonomi" di Amerika Serikat di tengah pengangguran tinggi, pertumbuhan lambat dan pasar perumahan tertekan. (A026)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011