New York (ANTARA News) - Saham AS ditutup sebagian besar turun pada Selasa waktu setempat (Rabu pagi WIB) karena kekhawatiran bahwa Yunani akan default pada utang publik dan investor menunggu akhir pertemuan Federal Reserve berharap stimulus baru bagi perekonomian.
Menghapus keuntungan sebelumnya, Dow Jones Industrial Average naik 10,75 poin (0,09 persen) menjadi 11.411,76 pada penutupan perdagangan.
Indeks yang lebih luas S&P 500 turun 1,64 poin (0,14 persen) menjadi 1.202,45, sedangkan indeks komposit teknologi Nasdaq turun 22,59 poin (0,86 persen) menjadi 2.590,24.
Investor mengabaikan penurunan satu tingkat oleh S&P pada peringkat kredit Italia Senin malam dan terfokus pada pembicaraan lanjutan bailout Yunani dengan pemberi pinjaman, Uni Eropa, Bank Sentral Eropa dan Dana Moneter Internasional, untuk tahapan baru pada paket penyelamatan untuk menghindari default (gagal bayar) utang, lapor AFP. (A026)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011