Beijing (ANTARA) - Saham-saham China naik tajam pada akhir perdagangan Rabu, setelah pertemuan yang dipimpin oleh Wakil Perdana Menteri Liu He mendesak langkah-langkah untuk mempertahankan operasi pasar modal yang stabil.

Indikator utama Bursa Efek Shanghai, Indeks Komposit Shanghai, melonjak 3,48 persen atau 106,75 poin menjadi menetap di 3.170,71 poin. Sedangkan Indeks Komponen Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua China berakhir 4,02 persen atau 463,72 poin lebih tinggi menjadi berakhir di 12.000,96 poin.

Pemantulan kembali terjadi ketika komite stabilitas keuangan dan pembangunan di bawah Dewan Negara China mengadakan pertemuan pada Rabu, mendesak langkah-langkah untuk menjaga indikator ekonomi utama negara itu dalam kisaran yang tepat dan mempertahankan operasi pasar modal yang stabil.

Nilai transaksi gabungan saham yang dicakup oleh kedua indeks tersebut mencapai 1,19 triliun yuan (186,83 miliar dolar AS), naik dari 1,12 triliun yuan pada hari perdagangan sebelumnya.

Saham maskapai penerbangan dan pialang membukukan kinerja yang luar biasa. Air China Ltd., maskapai utama, melonjak dengan pada batas harian 10 persen menjadi berakhir pada 9,26 yuan. Chinalin Securities Co., Ltd. naik 10 persen menjadi 18,47 yuan.

Sementara itu, indeks ChiNext yang melacak saham perusahaan-perusahaan sedang berkembang atau perusahaan rintisan (start-up) di papan perdagangan bergaya Nasdaq China, melambung 5,20 persen menjadi menetap pada 2.635,08 poin.



Baca juga: Saham China dibuka menguat, bangkit dari kerugian dua hari beruntun
Baca juga: Saham China ditutup jatuh, Indeks Shanghai anjlok hingga 4,95 persen
Baca juga: Saham China dibuka lebih rendah, indeks Shanghai tergerus 0,97 persen

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2022