Tokyo (ANTARA News) - Ratusan ribu warga di Jepang diperingatkan untuk meninggalkan rumah mereka pada Selasa karena badai bergerak ke negara itu.

Pihak berwenang di pusat kota Nagoya menyarankan 400.000 warga ,mengungsi karena khawatir air sungai meluap, demikian diberitakan kantor berita Jiji Press.

Evakuasi tersebut tidak diwajibkan dan belum diketahui berapa banyak warga yang akan mengikuti anjuran tersebut.

Badai Roke, dengan angin yang berkecepatan lebih dari 144 kilometer per jam di dekat pusat badai, berputar menuju Jepang barat- daya pada Selasa siang ke arah pulau utama Honshu pada Rabu, kata badan meteorologi setempat.

Badai itu sudah menyebabkan hujan sebesar 400 milimeter (16 inci) selama 24 jam terakhir di provinsi sebelah selatan Miyazaki.
(sdp-03)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011