Jakarta (ANTARA News) - Beberapa anggota Tim Pengawas kasus Century DPR yang tergabung dalam sebuah tim kecil, Senin, menggelar rapat tertutup dengan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi.

Kepala Bagian Informasi dan pemberitaan KPK, Priharsa Nugraha, mengaku tidak mengetahui secara pasti apa yang dibahas namun ia memperkirakan pembicaraan terkait perkembangan kasus itu.

Anggota Tim Pengawas Century yang hadir di KPK kali ini mengatakan bahwa kehadiran mereka untuk menanyakan kelanjutan kasus tersebut. Dewan mengharapkan kasus tersebut dapat tuntas.

Anggota Tim Pengawas kasus Century merasa perlu mendatangi KPK guna terus mengawasi perkembangan penyelidikan kasus tersebut.

Namun yang jelas kehadiran mereka untuk mengkonfirmasi proses eksaminsi temuan KPK atas kasus pembobolan dana nasabah oleh pemilik bank sendiri yakni Robert Tantular tersebut. Sekaligus untuk menyampaikan beberapa hal kepada pimpinan lembaga antikorupsi.

Sejauh ini dewan masih menanti KPK atas penyelidikan terhadap kasus tersebut. Kasus yang hingga kini belum dapat menemukan pihak yang dianggap bertanggung nawab di sisi pemerintah.

Bahkan kini baik dewan, KPK, dan masyarakat luas masih menanti hasil audit forensik sehingga kasus tersebut bisa tuntas.

(V002/R021)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011