Jakarta (ANTARA) - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengungkapkan kawasan Sumatera Bagian Selatan atau Sumbagsel memiliki potensi luar biasa yang harus diberdayakan seoptimal mungkin ke depannya.
"Apa yang disampaikan dalam seminar kali ini nuansanya bagaimana membangun Indonesia, terutama di Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel). Sumbagsel ini terdapat lima provinsi dengan potensi luar biasa di sektor pertanian, perminyakan, energi, kita semuanya lengkap," ujar Arinal Djunaidi kepada Antara di sela-sela seminar hasil kajian Membangun Aglomerasi Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) di Jakarta, Sabtu.
Gubernur Lampung menambahkan provinsi-provinsi di Sumbagsel seperti Provinsi Lampung bahkan banyak memberikan kontribusi baik di tingkat nasional maupun global.
Oleh karena itu, ujar dia, maka harus dibangun suatu kekuatan agar provinsi-provinsi di Sumbagsel saling mengisi.
Baca juga: Wamen BUMN: Tol Trans Sumatera picu efek ekonomi nasional luar biasa
Misalnya di sektor energi, lanjutnya, bagaimana provinsi-provinsi di Sumbagsel yang memiliki kekayaan batu bara saat ini sudah waktunya berfokus pada hilirisasi. Pemanfaatan untuk hilirisasi banyak untuk kebutuhan-kebutuhan provinsi di sekitarnya atau provinsi-provinsi Indonesia lainnya, seperti batu bara yang bisa diolah menjadi gas LPG, pupuk, petrokimia, dan sebagainya.
"Saya pada akhirnya nanti arahnya ke sana, namun sekarang ini baru dimulai. Oleh karena itu saya sudah menyampaikan kepada tokoh-tokoh yang bervisi ke depan, termasuk bapak Menteri BUMN Erick Thohir bahwa hal ini harus kita tingkatkan serta benahi sehingga rutinitas pertemuan-pertemuan ini dilakukan secara profesional. Maka dari itu apa yang disampaikan oleh Masyarakat Profesional Sumatera Bagian Selatan (Maspro Sumbagsel) baru dimulai, tetapi pada akhirnya menuju ke sana," kata Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.
Baca juga: Hutama Karya sebut Jalan Tol Trans Sumatera layak secara ekonomi
Dalam kesempatan sama, Menteri BUMN Erick Thohir mengapresiasi seminar atau pertemuan yang digelar oleh Maspro Sumbagsel, mengingat hal tersebut penting dalam rangka merajut dan menyambungkan visi dan implementasi dari para pemimpin serta tokoh Sumbagsel.
Menteri BUMN melihat bahwa kawasan Sumbagsel memiliki potensi sangat luar biasa, apalagi kawasan Sumbagsel ini merupakan kawasan yang dekat dengan Pulau Jawa.
"Artinya selain potensi yang ada di provinsi masing-masing. Kita harus sepakat ke depan tidak bisa pembangunan ekonomi hanya berdasarkan Jawa Sentris, namun pembangunan ekonomi harus juga terjadi di seluruh provinsi yang ada di Indonesia," kata Erick Thohir.
Baca juga: Sumsel targetkan angka kemiskinan sentuh satu digit
Pewarta: Aji Cakti
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2022