Paris (ANTARA News) - Petenis putri belia Perancis, Tatiana Golovin menunjukkan kualitasnya sebagai pemain dunia setelah berhasil melaju ke babak kedua Paris Open dengan mengalahkan petenis Polandia Marta Domachowska 6-0, 7-5, Selasa. Golovin yang berada di peringkat 24 dunia dan tampil sebagai semifinalis turnamen tersebut dalam dua tahun terakhir mengatakan, siap melaju lebih jauh pada salah satu turnamen favoritnya. "Saya merasa jauh lebih baik saat berada di lapangan," kata Golovin. "Penonton pun sangat antusias seperti biasanya." "Saat saya memenangi set pertama 6-0, rasanya sangat sulit untuk tetap fokus sehingga pada set kedua saya cenderung bermain tidak akurat. "Tetapi pertandingan yang berlangsung membuat saya sadar dimana saya bermain," tambahnya. "Fisik saya bagus. Pukulan saya keras tetapi saya masih tetap membutuhkan beberapa kali pertandingan untuk dapat mencapi permainan terbaik saya." Pada babak kedua, Golovin akan bertanding melawan pemenang antara petenis India Sania Mirza yang mengalahkan petenis Italia Flavia Penneta 6-2, 7-6 (7/5). Pemain Perancis lain Virginie Razzano juga berhasil melaju ke babak kedua setelah mengalahkan petenis Ceko Kveta Peschke 6-1, 6-1. Ia kemudian akan bertemu juara bertahan sekaligus unggulan ketujuh Dinara Safina, Reuter melaporkan. "Dinara akan menekan saya," katanya. "Tetapi itu bukan masalah. Dinara memang petenis yang memiliki permainan baik tetapi saya akan tetap menantangnya."(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006