New York (ANTARA News) - Unggulan sembilan asal Australia Samantha Stosur mencapai final AS Terbuka, Sabtu waktu setempat atau Minggu pagi WIB, setelah mengalahkan petenis Jerman Angelique Kerber dengan 6-3, 2-6, 6-2.
Runner-up Prancis Terbuka 2010 itu akan menghadapi peringkat satu dunia Caroline Wozniacki atau 13-kali juara Grand Slam Serena Williams yang keduanya tengah bertanding.
Stosur harus bekerja keras sebelum mengakhiri perlawanan Kerber yang peringkat 92 dunia dan secara mengejutkan menjadi semifinalis karena tak pernah melewati putaran ketiga turnamen besar dan belum pernah memenangi gelar dalam Tur WTA.
Petenis kidal berusia 23 tahun itu memanfaatkan "forehand" kerasnya untuk membalikkan keadaan pada set kedua, lalu mematahkan servis petenis Australia tersebut pada game keempat dan kembali mematahkan servisnya pada game kedelapan untuk menyamakan kedudukan.
Stosur yang berusia 27 tahun menghimpun kembali kekuatannya untuk memimpin 5-0 pada set ketiga sebelum Kerber memperlambat langkahnya dengan mematahkan servis guna membuat kedudukan 5-1 sebelum kemudian diakhiri dengan 6-2.
"Ini salah satu perasaan terbaik yang pernah saya rasakan," kata Stosur setelah mencapai final nomor tunggal Grand Slam untuk kedua kalinya sepanjang karir sebagaimana dilaporkan AFP.
Wozniacki dan Williams akan bertanding belakangan di Arthur Ashe Stadium pada jadwal yang semestinya menjadi final putri, yang selanjutnya akan digelar Minggu, sedangkan final putra dimundurkan ke hari Senin.
SYS/F005/T009
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011