Tashkent (ANTARA News) - Juara Asia Jepang bangkit dari ketinggalan gol lebih dulu untuk mencatat hasil imbang 1-1 dengan tuan rumah Uzbekistan dalam pertandingan Grup C kualifikasi Piala Dunia 2014, Selasa.
Gelandang Uzbekistan Server Djeparov membuka gol lebih dulu, tapi kemudian Shinji Okazaki menyamakan kedudukan bagi Jepang setelah turun minum, lapor AFP.
Hasil tersebut membuat kedua tim sama-sama mengumpulkan empat poin di puncak klasemen grup setelah dua putaran pertandingan.
Korea Utara, yang mengalahkan Tajikistan 1-0 pada pertandingan sebelumnya, menempati posisi ketiga dengan tiga poin, sementara Tajikistan di posisi terbawah.
Ukbekistan memulai pertandingan dengan cemerlang di Stadion Pakhtakor dan memiliki peluang mencetak gol pada menit ketujuh saat tembakan keras gelandang Timur Kapadze membentur tiang gawang.
Kapten Djeparov kemudian membuat tim rumah unggul 10 detik kemudian, menyambar bola muntah ke gawang setelah pertahanan Jepang gagal mengamankan umpan silang Alexander Geynrikh`s cross.
Tim Samurai Biru, yang tidak diperkuat pemain bintang Keisuke Honda dan Kengo Nakamura, berupaya keras menyamakan kedudukan, sementara Victor Karpenko nyaris membuat kedudukan menjadi 2-0 saat tendangan jarak jauh dia hampir tidak bisa ditangkap kiper Jepang Eiji Kawashima.
Tim Jepang yang diasuh pelatih Alberto Zaccheroni akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit 65 melalui sundulan Okazaki yang menyambut umpan silang Maja Josida. (I015/Z002/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011