Padang (ANTARA) - Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X menyerahkan Surat Keputusan (SK) Kemendikbudristek terkait Izin Pembukaan Program Studi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak Program Sarjana Terapan pada Politeknik Negeri Batam.
Direktur Politeknik Negeri Batam, Uuf Brajawidagda, Ph.D melalui Zoom Meeting yang digelar Senin, mengatakan dengan diterimanya SK ini maka jumlah program studi di perguruan tinggi tersebut menjadi 19.
"Ini adalah program studi yang ke 19 di Politeknik Negeri Batam dan saat ini kami sedang menunggu untuk keluarnya SK program studi satu lagi," ucapnya.
Ia mengatakan dari 19 program studi yang dimiliki, tiga program studi di antaranya sudah memiliki akreditasi A.
Baca juga: Empat PTS di LLDIKTI Wilayah X terima SK dari Kemendikbudristek
Baca juga: LLDIKTI-X umumkan penerimaan calon Evaluator Kelembagaan PT
Uuf mengucapkan terima kasih atas dukungan dari LLDIKTI Wilayah X. Pihaknya juga akan mengabarkan pada masyarakat terkait hadirnya program studi baru ini agar bisa segera mendaftar.
Menurut dia, hadirnya program studi tersebut juga dapat mendukung terbentuknya pemerintahan digital terutama di daerah tersebut.
Kepala LLDIKTI Wilayah X Prof Dr Herri, MBA mengucapkan selamat atas kinerja Direktur Politeknik Negeri Batam beserta anggota yang telah bekerja sama menyiapkan tempat menimba ilmu bagi masyarakat terutama di Batam.
"Pemerintah banyak memberikan perhatian dan kebijakan untuk mendukung lahirnya pendidikan vokasi yang berkualitas di negara ini termasuk pendirian berbagai program studi," ujarnya.
Prof Herri berharap semoga seluruh program studi yang ada dapat terlaksana dengan baik sehingga pembangunan SDM terutama bidang vokasi akan menjadi lebih cepat.
Semoga lebih banyak lagi program studi di sana yang mendapat akreditasi A sehingga benar-benar menjadi pusat pendidikan, sebab Batam adalah daerah perbatasan dengan negara tetangga.
Menurut dia, keberadaan SDM sangat penting, baik untuk menampung berbagai kesempatan yang ditawarkan oleh perusahaan-perusahaan sekitar, maupun bersaing dengan SDM yang ada di negara tetangga.
'Kalau kita tidak kuat tentu mereka yang lebih merajai, semoga di bawah kepemimpinan Direktur Politeknik Negeri Batam saat ini, perguruan tinggi ini dapat berkembang lebih cepat ke depan," katanya.
Pihaknya sebagai perpanjangan tangan pemerintah terus berupaya untuk memberikan pembinaan dan perhatian sesuai dengan tupoksi yang diberikan.*
Baca juga: Kepala LLDIKTI-X minta dosen tingkatkan kualitas dan kinerja
Baca juga: LLDikti: Keberadaan guru besar jadi faktor tingginya kualitas kampus
Pewarta: Laila Syafarud
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2022