Karakas (ANTARA News) - Setidaknya 15 orang tewas dan 30 orang lagi cedera dalam satu kecelakaan mobil yang melibatkan tiga kendaraan, Senin dinihari (22/8), di Venezuela barat-daya, kata polisi setempat.

Kecelakaan tersebut terjadi pukul 04.00 waktu setempat di sekitar tikungan berbahaya di Negara Bagian Trujillo, ketika satu ban kendaraan barang pecah. Kendaraan itu terbalik dan menabrak satu bus, kata petugas di Lembaga Angkutan Darat Nasional kepada Televisi Venzuela sebagaimana dikutip Xinhua --yang dipantau ANTARA di Jakarta, Selasa.

Polisi mengatakan kecelakaan tersebut membuat terkejut pengemudi bus lain, yang sedang dalam perjalanan dari Chichiriviche di negara bagian Falcon menuju Merida, sehingga memicu tragedi lain.

Di antara korban tewas terdapat empat anak kecil yang berusia di bawah lima tahun.

Kebanyakan korban cedera dari bus milik perusahaan Espressos Occidente telah dibawa ke rumah sakit setempat.

Para pengemudi bus tersebut telah dibawa ke Kantor Polisi untuk diperiksa. Kedua bus yang terlibat dalam kecelakaan itu milik perusahaan angkutan swasta Espresos Merida dan Expresos Occidente.
(*)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2011