Damaskus (ANTARA News/AFP) - Federasi Sepak Bola Suriah, Jumat, mengumumkan bahwa tim nasional mereka telah dihukum tidak boleh ikut kualifikasi Piala Dunia 2014 oleh Badan Sepak Bola Dunia (FIFA) karena menurunkan seorang pemain yang tidak memenuhi syarat.
Suriah masuk tahap kualifikasi grup dengan mengalahkan Tajikistan di kandang 4-0 dan di kandang lawan 2-1 pada pertandingan pra kualifikasi pendahuluan pada Juli.
Namun kemudian Federasi Sepak Bola Suriah mendapat informasi dari FIFA bahwa pertandingan berikutnya kemenangan 2-0 dihadiahkan kepada Tajikistan setelah ofisial Tajik mengklaim pemain tengah Suriah George Mourad sebelumnya merupakan perwakilan Swedia.
Mourad mencetak gol pada pertandingan tandang pada 23 Juli setelah masuk sebagai pemain pengganti dan juga bermain selama 20 menit terakhir pada leg balasan pada 28 Juli.
Menurut keputusan FIFA, Tajikistan akan menggantikan Suriah dalam kualifikasi Piala Dunia Grup C Asia bersama Jepang, Uzbekistan dan Korea Utara.
Presiden Federasi Sepak Bola Suriah Faroug Sarriyeh mengumumkan bahwa dirinya akan membuat petisi ke Pengadilan Arbitrasi Olahraga (CAS) untuk mengubah keputusan tersebut.
Dia mengatakan "dokumen penting" dari federasi Swedia membuktikan bahwa Mourad sah bisa bermain untuk Suriah.
Mourad pernah sekali mewakili Swedia turun bertanding selama 13 menit untuk pertandingan persahabatan melawan Meksiko pada Januari 2005.
(Uu.A020/Z002)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011