Jakarta (ANTARA News) - Melewati pertengahan tahun, Dell melaporkan hasil keuangan kuartal kedua yang kuat digerakkan oleh enterprise solutions dan services.

"Secara garis besar laporan keuangan kita kuartal kedua itu cukup memuaskan," kata Pieter Lydian Director & country manager Dell Indonesia dalam jumpa persnya di Jakarta, Jumat.

Menurutnya ditengah indikasi ekonomi yang mix antara baik dan tidak, kenaikan revenuenya hanya 1 persen, tetapi kenaikan net income impresive, hingga mencapai 107 persen. Dan Dell masuk dari sisi enterprise dengan memperhatikan kuadran-kuadran penjualannya, dan perspektif teknologi itu harus tepat guna dan terjangkau.

Ia mengutarakan bahwa untuk berubah dari bisnis yang product centric ke solusi faktornya adalah manusia, untuk itu produk Dell berasal dari feedback para pelanggan yang terwakili lewat produk dan service.

Menurutnya tren industri pada setiap 18 bulan trafik data di dunia menjadi double, dan di tahun 2014 orang yang terkoneksi ke internet sekitar 3 milyar terutama dalam penggunaan media sosial.

Kedepan, Indonesia akan menjadi pasar yang menjanjikan dari sisi populasi dan produktifitas manusianya dan strategi pertumbuhan solusi Dell adalah efficient IT, End user computing, Long term value creation.

"Kami terus melihat momentum yang besar pada area-area bisnis kami yang mengalami pertumbuhan yang tinggi, yang mana merupakan gambaran dari kedisiplinan dan eksekusi kuat yang dilakukan oleh tim Dell global yang berusaha membantu pelanggan kami mendapatkan solusi pada tantangan bisnis yang dihadapinya." kata Michael Dell chairman and executive officer Dell dalam sebuah pernyataan tertulisnya.

Menurutnya Dell menciptakan efisiensi pada setiap langkah dari rantai nilai TI dan secara perlahan dan pasti memungkinkan semua pelanggan- mulai dari pengguna rumahan hingga bisnis besar dan organisasi pemerintahan - guna mendapatkan hasil yang berguna bagi mereka.

Sementara itu, Brian Gladden chief financial officer Dell mengungkapkan bahwa hasil pada semester tengah tahun fiskal ini menggambarkan komitmen Dell dan memungkinkan untuk mempercepat pembentukan kembali portofolio, sementara memberikan operating income yang lebih tinggi.

"Kami menjaga fokus kami pada pengembangan solusi-solusi yang bernilai tinggi dan layanan untuk mendorong keuntungan yang lebih kuat dan pintar mengelola keseimbangan pertumbuhan, meningkatkan operating income dan cash flow."

(Yud/S026)

Pewarta: Yudha Pratama Jaya
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011