Jakarta (ANTARA) - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menyampaikan lima pesan kepada 55 jaksa baru yang dilantik pada Senin ini dalam pelaksanaan tugas di KPK.
"Kita dan semua rekan-rekan 55 yang dilantik siang hari ini, izinkan kami untuk menyampaikan pesan dalam rangka pelaksanaan tugas," kata Firli saat acara pelantikan 55 jaksa baru tersebut yang disiarkan melalui kanal Youtube KPK, Senin.
Pertama, kata Firli, tingkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan terus tanpa henti berdoa agar dalam pelaksanaan tugas diberikan kesehatan, keselamatan, dan kenyamanan.
"Kedua, tingkatkan terus kemampuan dan profesionalisme dan berusaha lah untuk menjadi manusia yang berhasil, bukan hanya manusia yang berhasil tetapi menjadi manusia yang berguna," ucap Firli.
Ketiga, junjung tinggi kehormatan negara dan muliakan profesi jaksa sebagai insan Adhyaksa yang saat ini diberikan amanah bertugas dalam pemberantasan korupsi melalui pengabdian di KPK.
Keempat, pegang teguh sumpah jabatan dan tegak hormati azas-azas tugas pokok KPK dalam melaksanakan tugas.
"Kelima, melalui mimbar ini, kami mengajak mari kita semua bekerja untuk bangsa dan mengabdikan diri untuk negeri sampai Indonesia bebas dari korupsi. Bekerja lah secara profesional tanpa pandang bulu, bekerja didasarkan bukti yang cukup dan kecukupan bukti bukan mencari kesalahan tetapi buktikan atas kesalahan dengan kelengkapan bukti," kata Firli.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Jaksa Agung dan seluruh jajaran Kejaksaan RI karena telah mengirimkan 55 jaksa terbaik untuk bergabung dengan KPK.
"Saya dan rekan-rekan pimpinan tentu menyampaikan ucapan terima kepada Jaksa Agung, seluruh jajaran Kejaksaan RI yang telah merelakan dan menyerahkan 55 jaksa penuntut umum terbaik di Kejaksaan RI untuk bergabung dengan KPK dalam upaya pemberantasan korupsi," ujar Firli.
Sebelumnya, Firli memimpin upacara pengangkatan dan pengambilan sumpah/janji jabatan penuntut umum pada KPK di Aula Gedung Juang Merah Putih KPK, Jakarta, Senin.
"Dengan memanjatkan puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa atas taufik dan hidayahnya, pada pagi hari ini, Senin tanggal 21 Februari 2022 saya dengan ini secara resmi mengangkat saudara-saudari sebagai penuntut umum pada Komisi Pemberantasan Korupsi. Saya percaya bahwa saudara-saudari akan menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai tanggung jawab yang diberikan. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa bersama kita semua," ucap Firli.
Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan pelantikan itu telah melalui proses rekrutmen dan seleksi penerimaan sebagai pegawai KPK sesuai kebutuhan dan standar kompetensi untuk melaksanakan tugas nantinya.
Ali mengatakan terdapat 61 jaksa yang lulus seleksi untuk bergabung di KPK. Namun dalam prosesnya, enam orang lainnya telah diterima dan dilantik sebagai jaksa pada Satuan Tugas Khusus Penanganan dan Penyelesaian Perkara Korupsi Kejaksaan Agung.
Baca juga: KPK dapat tambahan 55 jaksa baru
Baca juga: KPK: Rekrutmen 61 jaksa mendesak untuk selesaikan berbagai perkara
Baca juga: Firli: KPK tambah 61 jaksa penuntut umum untuk tangani perkara
Pewarta: Benardy Ferdiansyah
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2022