Jakarta (ANTARA) - Beragam berita seputar Jakarta telah diwartakan Kantor Berita Antara.
Berikut kami rangkum berita terpopuler kemarin (21/2) yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi serta referensi untuk mengisi awal pekan Anda.
1.Wagub DKI: Volume sampah di sungai Jakarta melebihi luas Monas
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan volume sampah yang diangkut dari sungai di Jakarta pada Oktober hingga Desember 2021 mencapai 121.433,53 meter kubik, melebihi luas kawasan Monumen Nasional (Monas) yang mencapai 80,3 hektare dan tinggi 132 meter.
2.RS Polri Kramat Jati kerahkan dokter spesialis tangani Sinta Aulia
Pihak Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati Jakarta Timur mengerahkan tim dokter spesialis untuk menangani pengobatan bocah pengidap tumor kaki, Sinta Aulia Maulidia (10).
3.Kenneth berharap putusan PTUN jadi introspeksi penanganan banjir
Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth berharap kemenangan gugatan korban banjir Kali Mampang terhadap Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) menjadi introspeksi agar penanganan banjir lebih baik.
4.Seorang anggota Kostrad sengaja lukai diri sendiri karena depresi
Dandim 0501/JP BS Kolonel Czi Alfius Navirinda Krisdinanto membantah seorang anggota Perwakilan Divisi-3 Kostrad berinisial BDA ditusuk oleh orang tidak dikenal di Jalan Raya Kodam, Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat.
5.Polsek Cipayung usut pencurian telepon modus hipnotis
Polsek Cipayung mengusut kasus pencurian telepon modus hipnotis dengan korban seorang remaja wanita berinisial FI (17) di Jalan SPG VII, Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (18/2) sekitar pukul 20.30 WIB.
Pewarta: Fianda Sjofjan Rassat
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2022