Biak (ANTARA News) - Panitia Hari Besar Islam (PHBI) kabupaten Biak Numfor, Papua bersama pengurus masjid di wilayah itu menetapkan rangkaian peringatan Nuzulul Quran (peristiwa turunnya Al Quran) jatuh pada 16 Agustus 2011 pasca pelaksanaan sholat tarawih Ramadhan 1432 H di Masjid Agung Baiturahman.
Ketua Panitia Hari Besar Islam Biak Haji Andi Firman Madjadi di Biak,Minggu, mengakui, peringatan Nuzulul Quran 1432 H tingkat kabupaten Biak Numfor akan menghadirkan mubalig (penceramah) dari kota apel Malang,Jawa Timur KH Anas Fauzie S.Ag,M.Pdi.
"Jajaran pengurus PHBI bersama takmir masjid Agung mengimbau umat Islam di kabupaten Biak Numfor diharapkan dapat menyukseskan rencana peringatan Nuzulul Quran 1432 H," ungkap Andi Firman.
Ia mengakui, momentum perayaan Nuzulul Quran bagi umat Islam merupakan suatu peristiwa keimanan yang mengenang serta memperingati turunnya wahyu Allah SWT berupa kitab suci Al Quran melalui Nabi Muhammad SAW .
Melalui hikmah ceramah Nuzulul Quran, lanjut Firman, diharapkan umat Islam dapat menambah wawasan dan meningkatkan nilai keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT untuk mempelajari makna isi yang terkandung pada kitab suci Al Quran.
"Umat Islam berkewajiban untuk memahami makna dan ajaran isi kandungan ayat suci Al Quran untuk dapat diajarkan serta diamalkan dalam kehidupan bermasyarakat,berbangsa dan bernegara," harap Firman yang juga anggota DPRD dari PKB.
Firman mengakui, mubaligh asal Malang Anas Fauzie selama tiga hari berada di kabupaten Biak Numfor (16-18 Agustus) dijadwalkan akan mengisi rangkaian kegiatan tsausiah Ramadhan 1432 H di berbagai masjid kota Biak.
Berdasarkan jadwal acara peringatan Nuzulul Quran 1432 H yang telah ditetapkan PHBI Biak diantaranya pusat kegiatan acara di masjid Agung Baiturahman serta mengundang Bupati kabupaten Biak Numfor Yusuf Melianus Maryen. (M039/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011