trotoar di wilayah tersebut perlu dibenahi lantaran kawasan Kota Tua merupakan wilayah transit beragam moda transportasi

Jakarta (ANTARA) - Dinas Bina Marga DKI Jakarta melakukan survei dalam rangka pekerjaan revitalisasi beberapa titik trotoar di Kota Tua, Taman Sari, Jakarta Barat, Selasa.

Pekerjaan revitalisasi ini dilakukan dalam rangka menindaklanjuti program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menata kawasan wisata Kota Tua.

"Lokasi yang kita survei hari ini adalah Jalan Kemukus dan Jalan Lada Dalam," kata Sub Koordinator Urusan Pembangunan dan Peningkatan Kelengkapan Jalan Dinas Bina Marga Jakarta Sigit Widodo saat dikonfirmasi di lokasi.

Sigit menjelaskan trotoar di wilayah tersebut perlu dibenahi lantaran kawasan Kota Tua merupakan wilayah transit beragam moda transportasi.

"Maka dari itu, fasilitas pejalan kaki di lokasi tersebut perlu dibenahi agar layak dipakai warga," kata Sigit.

Sigit mengatakan pengerjaan trotoar di dua titik itu sudah berjalan sejak Desember 2021 lalu. Saat ini pengerjaan masih berlangsung oleh pengembang.

Bahkan, saat ini ada dua ruas trotoar lagi yang akan diperbaiki namun proses pengerjaan masih dalam tahap pelelangan.

"Jalan Ketumbar dan Lada Raya belum mulai karena masih proses lelang para pengembang," kata dia.

Sigit menjelaskan revitalisasi trotoar ini tidak menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta melainkan menggunakan Surat Persetujuan Penunjukan Penggunaan Lokasi atau Lahan (SP3L).

Sigit memperkirakan proyek revitalisasi tersebut akan rampung pada Juli 2022.

"Kita mulai Desember 2021, diperkirakan Juli 2022 sudah selesai," jelas dia.
Baca juga: Pelataran tutup, pengunjung Kota Tua Jakarta tetap ramai
Baca juga: Pasar Jakpreneur digelar di Kota Tua
Baca juga: BI DKI sebut penataan Kota Tua dan MRT Fase 2 genjot ekonomi Jakarta

Pewarta: Walda Marison
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2022