London (ANTARA/AFP) - Pasar saham utama Eropa ditutup turun tajam pada Kamis karena kesengsaraan zona euro dan data AS yang lebih lemah memicu kekhawatiran bahwa dunia bisa menuju ke arah penurunan tajam lain, kata para dealer.

Indeks acuan FTSE 100 dari saham utama di London jatuh 3,43 persen menjadi 5.393,14 poin, sementara indeks DAX 30 di Frankfurt turun 3,40 persen menjadi 6.414,76 poin dan indeks CAC 40 di Paris turun 3,90 persen menjadi berakhir di 3.320,35 poin.(*)

(A026/M012)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011