Cilegon (ANTARA News) - Masyarakat Kota Cilegon, Provinsi Banten, antusias menyambut kedatangan tim nasional Indonesia senior yang akan berlatih di Stadion Krakatau.

"Saya menunggu kedatangan Irfan Bachdim di Stadion Krakatau, dan harapan saya nanti bisa foto bareng," kata salah seorang siswi SMA N 1 Cilegon, Shyeilla Sesharya , Kamis.

Dia meyakini, kedatangan iIrfan Bachdim bukan saja ditunggu oleh dirinya tetapi ratusan anak baru gede (ABG) yang duduk dibangku Sekolah Menengah Atas.

"Tapi saya pesimis, bisa foto bareng dengan Irfan Bachdim, pastinya pengamanan yang dilakukan oleh pihak pengelola KS sangat ketat ditambah banyak ABG yang juga ingin foto bareng," ujarnya.

Sementara itu, Ipul, siswa kelas lima SD Seneja mengaku, datang ke stadion bersama kedua temannya, ingin melihat secara langsung Gonzales. "Pengen lihat langsung Gonzales, pengen lihat permainannya, karena kalau lihat di tivi bagus," katanya.

Ipul mengaku, cita-citanya ingin menjadi pesepak bola sukses seperti idolanya. "Saya pengen jaid pemain sepak bola saja, biar banyak penggemarnya seperti Gonzales dan Irfan Bachdim," ujarnya.

Terpisah, Ketua Cabang Sepak Bola Badan Pembina Olahraga dan Seni Krakatau Steel, Budi Rahmat menjelaskan, penonton yang datang di Stadion Krakatau tidak diperkenankan turun ke lapangan.

`"Kami melarang warga yang nonton di Stadion Krakatau turun ke lapangan, apalagi menyentuh pemain yang sedang latihan," katanya menambahkan.

Sesuai dengan jadwal yang ada di PSSI, timnas senior datang ke Cilegon dari tanggal 4 sampai 28 Oktober, mereka akan melakukan pelatihan persiapan di Stadion Krakatau untuk menghadapi Iran dalam laga perdana grup E Pra Piala Dunia 2014, dan mereka menginap di Hotel Grand Mangku Putra di Cibeber, Cilegon .

(ANTARA/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011