Jayapura (ANTARA News) - Gelandang Persiwa Wamena Imanuel Padwa kini resmi mengenakan kostum Merah Hitam untuk memperkuat Tim Sepak Bola Persipura Jayapura.

Kepastian bergabungnya Padwa itu disampaikan Manajer "Mutiara Hitam" Persipura, Rudi Maswi, di Jayapura, Rabu.

"Dia sudah resmi bergabung dengan tim. Kami telah mengirim namanya ke PSSI untuk didaftarkan ke AFC. Semoga dengan bergabungnya Imanuel Padwa bisa menambah kekuatan Persipura di musim depan, baik di ajang Liga Super Indonesia (LSI), maupun AFC," kata Rudy Maswi.

Maswi mengaku, Imanuel Padwa diproyeksikan untuk mengisi kekosongan lini tengah Persipura yang ditinggal Imanuel Wanggai karena harus istirahat panjang setelah menjalani operasi, pascacedera lutut yang dialaminya.

"Kami berharap dia bisa menggantikan Manu di lini tengah tim karena sedang dalam proses pemulihan cedera," kata Rudy Maswi.

Assiten pelatih Persipura Mettu Duaramuri mengatakan, memang ia telah lama mendengar adanya isu yang menyebutkan Manajemen Persipura akan merekrut Imanuel Padwa. Namun ia sendiri tidak tahu pasti apakah sudah resmi atau belum.

"Saya memang sudah lama dengar hal itu. Namun saya juga tidak tahu pasti. Tapi kalau dia memang sudah resmi bergabung kenapa dia tidak ikut latihan hari ini. Padahal sepertinya dia ada di Jayapura sekarang," kata Mettu Duaramurri usai memimpin latihan Persipura di Stadion Mandala.(*)
(ANT-304/F002)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2011