AsiaNet 45725

HSINCHU, Taiwan, 29 Juli 2011 (ANTARA/PRNewswire-Asia-AsiaNet) --

Mediatek Inc., perusahaan semikonduktor fabless terkemuka untuk solusi komunikasi nirkabel dan multimedia digital, hari ini mengumumkan telah berinvestasi dalam Spice Digital Limited, salah satu pelaku terbesar Mobile Value Added Services (mVAS) di India dengan keberadaan di hampir 20 negara. Sehubungan dengan perjanjian ini, MediaTek akan menginvestasikan US$ 20 juta.

Menurut studi terkini Standard Chartered, India akan menjadi ekonomi besar yang tumbuh paling pesat di dunia pada tahun 2012. Negara ini juga diperkirakan memiliki lebih dari 700 juta pelanggan ponsel, dengan jumlah yang terus bertambah. Selain itu, penelitian pasar menjelaskan bahwa pasar mVAS (mobile value added service - layanan ponsel bernilai tambah) di India akan mengalami pertumbuhan lebih dari 100% dalam 5 tahun dan mencakup sekitar 10% dari jumlah total pendapatan telekomunikasi untuk operator di India. Tak mengherankan bahwa kian banyak operator di India menaruh perhatian dan sumber daya pada mVAS, yang merupakan potensi pasar yang besar.

Spice Digital Limited didirikan pada tahun 2000 dan telah menjadi salah satu perusahaan VAS terkemuka di India dengan lebih dari 30 juta pelanggan. Perusahaan ini menawarkan solusi inovatif bagi operator telekomunikasi, perusahaan, dan instansi pemerintah dengan menggunakan media konektivitas ponsel yang berbeda untuk Suara, IVR, SMS, USSD, WAP, 3G & Aplikasi Ponsel. Perusahaan tersebut terhubung baik dengan seluruh operator utama di India, termasuk Bharti Airtel, Vodafone, Reliance Communication dan juga menikmati percepatan akses ke Afrika dan Asia.

Dalam upacara penandatanganan di kantor pusat MediaTek pagi ini, Bapak Ming-Kai Tsai, Presiden Komisaris MediaTek berkata, "Internet di ponsel memberikan banyak kesempatan bagi MediaTek dan kami yakin pasar IVR dan mVAS di India, di mana bisnis inti Spice Digital berada, akan terus berkembang. Melalui investasi dalam Spice Digital ini, kami berharap dapat memanfaatkan potensi pasarnya serta memperkuat hubungan dengan operator dan posisi terdepan di India, Asia Tenggara, Afrika dan Timur Tengah."

Dr. Bhupendra Kumar Modi, Preskom SPICE Global menekankan, "India telah menjadi salah satu ekonomi besar yang tumbuh paling pesat di dunia dan mampu menjadi ekonomi terbesar di dunia. Internet di ponsel dapat membantu India mencapai tingkat pertumbuhan PDB dua kali lipat dan bisnis kami terus memimpin perkembangan negara ini pada jalur digital dengan Internet di ponsel. MediaTek dikenal baik sebagai penyedia solusi IC Ponsel terkemuka. Kami sangat senang telah menandatangani perjanjian yang menentukan dengan MediaTek ini. Melalui investasi ini, kami dapat bersama-sama menawarkan jasa yang lebih canggih dan inovatif serta memperkaya kehidupan ponsel digital di masa depan."

Tentang MediaTek Inc.
MediaTek Inc. adalah perusahaan semikonduktor fabless terkemuka untuk solusi komunikasi nirkabel dan multimedia digital. Perusahaan ini merupakan pemimpin pasar dan pelopor dalam solusi sistem SOC canggih untuk komunikasi nirkabel, TV berdefinisi tinggi, penyimpanan optik, DVD, dan produk Blu-Ray. MediaTek, yang didirikan pada tahun 1997 dan terdaftar di Taiwan Stock Exchange dengan kode "2454", berkantor pusat di Taiwan dan memiliki anak perusahaan penjualan atau penelitian di China Daratan, Singapura, India, Amerika Serikat, Jepang, Korea, Denmark, Inggris, dan Dubai. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi situs web MdiaTek di www.mediatek.com

SUMBER: MediaTek Inc.

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2011